
Kapolres Situbondo Pimpin Razia Gabungan TNI Polri dan Satpol PP di Jalur Pantura

Polres Situbondo – Tribratanewssitubondo, Personil gabungan TNI Polri dan Satpol PP melakukan Razia kendaraan yang melintas dijalur Pantura Situbondo tepatnya di jalan PB Sudirman, Sabtu (18/5/2019)
Kegiatan yang dipimpin langsung Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono, SH,S.I.K.MH. dalam rangka Operasi Pekat Semeru 2019 dan juga antisipasi situasi kamtibmas terkait isu pengerahan masa ke Jakarta.
Puluhan kendaraan yang melintas di jalan PB Sudirman dilakukan pemeriksaan baik identitas maupun barang bawaan utamanya kendaraan box untuk mengantisipasi benda berbahaya seperti senjata api, bahan peledak ataupun narkoba dan minuman keras.
Dalam Razia tersebut, Kapolres juga melakukan pemeriksaan identitas para penumpang bus dan juga menyampaikan pesan kamtibmas agar berhati-hati dalam membawa barang bawaan dan juga kepada sopir bus untuk mengutamakan keselamatan.
“ kita lakukan pemeriksaan semua kendaraan baik kelengkapan identitas maupun barang – barang “ kata AKBP Awan Hariono
Selain Razia Operasi pekat Semeru 2109, kegiatan ini untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) terkita isu pengerahan massa. (humas/dra)
Komentar